top of page

Lagi, Kekayaan Budaya Indonesia Mampu Memberikan Pembelajaran Team Building


konsep team building

Dalam kurun waktu empat tahun terakhir, Jemari Tiga Sinergi kerapkali mengeksekusi program team building untuk clientnya dengan mengambil insiprasi dari proses kerjasama tim yang terkandung dalam budaya dan seni tradisional Indonesia. Beberapa jenis kesenian tradisional telah berhasil "dikulik" menjadi konsep team building dengan pendekatan metode experiential learning. Tari saman dari Aceh, Angklung dari Jawa Barat, Gambang Kromong dari tanah Betawi, Tari Kecak Bali dan beberapa jenis kesenian tradisional Indonesia lainnya telah diimplementasikan dalam banyak kesempatan konsep team building bagi klien Jemari Tiga Sinergi.


Kali ini salah satu perusahaan Oil & Gas, Donggi Senoro LNG, berkenan menerima inspirasi budaya dan seni tradisional Indonesia sebagai konsep yang diajukan Jemari Tiga Sinergi untuk kegiatan DSLNG Corporate Team Building tahun 2017. Team building diselenggarakan dalam 4 angkatan selama 3 hari 2 malam di kota gudeg, Jogjakarta. Konsep team building bertema Working Together In Harmony ini memadukan budaya tradisional Indonesia dan Sinematography.


konsep team building

"Kali ini jenis keseniannya agak berbeda dari sebelumnya", ujar Bang Jaung, Managing Director Jemari Tiga Sinergi yang kebetulan terlibat langsung dalam penyusunan programnya. Jaung menerangkan bahwa untuk program team building Donggi Senoro LNG ini, team kreatif Jemari mencoba mengangkat tiga jenis kesenian dari daerah Jawa yaitu Tari Jawa, Gamelan dan wayang orang. "Selain unik dan inovatif, konsep team building seperti ini mampu memberikan refreshment tentang nasionalisme dan rasa cinta tanah air selain muatan-muatan nilai-nilai positif dalam bahasan kerjasama tim", lanjut Bang Jaung.


Ditangan Jemari Tiga Sinergi, pendekatan experiential learning untuk acara-acara corporate gathering ataupun corporate training tidak sebatas pada bentuk-bentuk permainan team work atau petualangan ber-adrenalin saja. Telah banyak dilahirkan ide-ide yang out of the box untuk mengakomodasi kebutuhan konsep team building bagi para client-clientnya. ide-ide kreatif yang dilahirkan selalu memadukan rekreasi dan edukasi kedalam satu bungkusan kegiatan yang menarik dan memorable.


konsep team building

Dalam Corporate Team Building yang digelar oleh Donggi Senoro LNG di Jogjakarta, budaya dan kesenian tradisional jawa menjadi media yang digunakan untuk memunculkan experience value terhadap pokok bahasan kerjasama tim. Dalam pelaksanaannya, seni gamelan, tari dan wayang orang dipadu dengan sebuah dramatisasi dan skenario yang sesuai kaidah-kaidah experiential learning


"ini kan bukan soal orang latihan gamelan atau menari dan kemudian menampilkan hasil latihannya. bukan, bukan sekedar itu", kembali Bang Jaung menerangkan. Dibutuhkan sebuah alur yang pas dalam mendelivery-nya supaya peserta kegiatan menjadi ter-encourage dan termudahkan untuk belajar dari pengalaman yang diperolehnya melalui seni dan budaya jawa ini. "Ini bisa dihadirkan bila perancang programnya memiliki kompetensi yang cukup", lanjut Bang Jaung yang juga telah memiliki sertifikasi dan lisensi ke-fasilitatoran experiential learning dari Badan Nasional Sertifikasi RI


konsep team building

Konsep team building yang tidak biasa-biasa aja ini akhirnya mampu melahirkan impresi positif bagi peserta DSLNG Corporate Team Building. "konsep outboundnya menarik euy dan beda banget sama kebanyakan kegiatan outbound yang pernah saya ikuti", ujar salah satu peserta



920 tampilan
Artikel Terkait
bottom of page